Rabu, 10 Juni 2015

JERAWAT

Masalah jerawat adalah hal yang paling menakutkan bagian sebagian besar remaja. Bagi orang dewasa masalah jerawat juga masih menjadi momok terutama wanita, namun tak sebesar bagi kalangan remaja. Bagi orang dewasa prioritas utama adalah menafkahi keluarga...cari uang, cari uang dan cari uang, dan tentunya persiapkan diri agar bisa masuk surga, hehehehe. Namun bagi remaja....Jerawat adalah kiamaaaaat kecil.


Jerawat adalah masalah yang bisa menjatuhkan kepercayaan diri dan itu fatal bagi orang yang sangat menjaga penampilannya, contohnya publik figur, artis, presenter dan lainnya. Bisa memunculkan rasa malu di kalangan teman atau bisa merusakkan image kita di depan client bahkan bisa merusak suasana meeting dan proses negosiasi. Tapi tak perlu risau habis gelap terbitlah terang, jerawat pasti akan berlalu kita hanya perlu bersabar.

Agar kita bisa mengantisipasi penyakit yang bandel ini maka kita perlu pelajari penyebab-penyebab munculnya si jerawat.

Penyebab Jerawat
1. Stress.
2. Aktifitas hormon baik laki-laki maupun perempuan
3. Bakteri pada kulit wajah
4. Kelenjar minyak yang berlebih
5. Polusi udara
6. Penggunaan program KB baik pil, suntik dan lainnya
7. Darah kotor
8. Penggunaan steroid
9. Alergi pada produk kecantikan wajah
10.Kebiasaan merokok dan minum alkohol
11.Kurang minum air putih dan suka konsumsi coklat
12.Kurangnya asupan vitamin A dan B2
13.Wajah kotor dan banyak sel kulit mati
14.Sering menyentuh wajah, menggaruk dan menyentuh jerawat dengan tangan kotor


Nah penyebab yang dijelaskan di atas usahakan semaksimal mungkin untuk dihindari. Kalau kita bisa berdisiplin maka akan terhindar dari jerawat. Bagaimana kalau sudah terlanjur berjerawat. Terpaksa harus kita obati dengan teliti dan sabar. Usahakan menggunakan alternatif teraman dengan cara-cara alami dulu. Karena ada plus minusnya antara ke dokter dan penganan secara alami. Ingat badai pasti berlalu. Kalau sudah waktunya pergi si jerawat pasti hilang kok.

Cara Menghilangkan Jerawat
1. Tidak memecahkan jerawat
2. Bersihkan wajah secara teratur dan disiplin
3. Lidah buaya, diiris dan ambil gelnya gunakan sebagai masker
4. Air jeruk nipis. Oleskan sekitar 15 menit lalu bilas wajah
5. Bawang putih. Tiris dan oleskan selama 15 menit, pakai teratur
6. Masker ketimun. parut ketimun dan oleskan di wajah selama 30 menit.
7. Minum air mineral yang banyak
8. Gunakan obat jerawat


Sebaik-baik obat adalah keberhasilan dalam mencegah penyakit. Jadi cara teraman hanya jika anda mampu dan pasti mampu untuk mencegah timbulnya jerawat. Tinggal satu pertanyaan lagi....mau atau tidak?

Cara mencegah jerawat
1. Bersihkan wajah secara teratur minimal 2x sehari bangun dan sebelum tidur
2. Menggunakan make up yang aman dan alami
3. Pakai pelembab yang sesuai dengan kulit
4. Kurangi menyentuh wajah dengan tangan
5. Hindari paparan sinar matahari langsung
6. Olahraga secara teratur
7. Kurangi makan makanan berlemak misalnya makanan siap saji
8. Hindari stress
9. Gunakan masker berbahan dasar alami dan aman
10.Konsumsi air putih minimal 2 liter/hari
11.Istirahat yang cukup
12.Melakukan relaksasi bisa membantu mencegah stress

Energi alam adalah yang terbaik bagi tubuh kita oleh karena itu manfaatkan alam sebaik mungkin dalam pengobatan penyakit apapun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar